Senin, 09 Mei 2011

Tanggung Jawab

Tanggung jawab, tanggung jawab pada dasarnya sudah menjadi bagian dari manusia. Setiap tindakan atau perilaku yang kita lakukan pasti-lah ada sesuat yang harus di pertanggung jawabkan. Dalam contoh kecil, anak kecil bermain bola di dalam rumah, lalu suatu saat ketika dia sedang dia bermain, dia mengenai jendela rumahnya denga bola tersebut, sehingga kaca jendela rumah itu pecah. Ketika itu orang tua nya memberikan hukuman terhadap anak kecil itu. Secara tak langsung anak kecil yang menerima hukuman tersebut, sama saja dengan memenuhi tanggung jawabnya karena telah memecahkan kaca jendela.
Tanggung jawab bisa dibagi menjadi beberapa bagian, seperti :
-tanggung jawab terhadap diri sendiri
-tanggung jawab terhadap keluarga
-tanggung jawab terhadap masyarakat dan lingkungan

Dalam pembagian diatas, tentunya setiap bagian memiliki peran yang berbeda-beda. Seperti yang pertama ‘tanggung jawab terhadap diri sendiri’ bisa dikatakan apabila kita belum bisa bertanggung jawab pada diri kita sendiri, maka kita tidak akan bisa membawa dampak yang baik bagi lingkungan sekitar, oleh karena itu amatlah penting untuk belajar bertanggung jawab terhadap diri sendiri.
Namun diatas itu semua, tanggung jawab terhadap Tuhan lah yang sangat berpengaruh terhadap semua aspek kehidupan. Karena, apabila kita mengikuti kaidah yang telah ditetapkannya bisa dikatakan kita dapat bertanggung jawab terhadap apa-apa yang telah digariskan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar